by

Shin Tae-yong Resmi Pilih 23 Pemain untuk Kualifikasi Piala AFC U-23 2023

-Uncategorized

Pelatih tim nasional U-23 Indonesia, Shin Tae-yong resmi menentukan 23 pemain yang akan tampil di Kualifikasi Piala AFC U-23 2023.

Jumlah pemain tersebut sudah sesuai dengan kuota maksimal yang diizinkan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).

Dengan demikian ada empat pemain yang harus dipulangkan. Mereka adalah Beckham Putra (Persib Bandung), Muhammad Taufany (Borneo FC), Akbar Arjunsyah (Persija), dan Victor Dethan (PSM Makassar).

Para pemain ini sudah menjalani agenda pertama yakni menghadapi timnas U-23 Turkmenistan pada Sabtu, 9 September 2023 lalu di Stadion Manahan, Solo.

Di pertandingan itu skuad Indonesia sukses memetik kemenangan dua gol tanpa balas yang dicetak oleh Dendy Sulistyawan di menit ke-19 dan Egy Maulana Vikri di menit ke-90+1.

Kemudian menghadapi Taiwan pada Minggu, 10 September 2023 yang berakhir dengan skor telak sembilan gol tanpa balas.

Berikut Daftar 23 Pemain tim U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala AFC U-23 2023:

1. Ernando Ari Sutaryadi (Persebaya)
2. Daffa Fasya Sumawijaya (Borneo FC)
3. Nuri Agus Wibowo (Bekasi FC)
4. Elkan Baggott (Ipswich Town)
5. Rizky Ridho (Persija Jakarta)
6. Muhammad Ferarri (Persija)
7. Pratama Arhan (Tokyo Verdy)
8. Alfeandra Dewangga (PSIS)
9. Ilham Rio Fahmi (Persija)
10. Komang Teguh Trisnanda (Borneo FC)
11. Muhammad Fajar Fathur Rachman (Borneo FC)
12. Marselino Ferdinan (KMSK Deinze)
13. Arkhan Fikri (Arema FC)
14. Ivar Jenner (FC Utrecht)
15. Dony Tri Pamungkas (Persija)
16. Muhammad Rayhan Hannan (Persija)
17. Rafael William Struick (Ado Den Haag)
18. Witan Sulaeman (Persija)
19. Jeam Kelly Sroyer (Persik)
20. Muhammad Dzaky Asraf (PSM)
21. Titan Agung Bagus Fawwazi (Bhayangkara FC)
22. Hokky Caraka (PSS)
23. Ramadhan Sananta (Persis)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.