Manchester United tak berdaya saat menghadapi Leicester City di babak perempat final Piala FA. Berlangsung pada Senin, 22 Maret 2021 dini hari WIB, Setan Merah menyerah dengan skor 1-3.
Satu-satunya gol United dicetak oleh Mason Greenwood di menit ke-38. Sementara itu sepasang gol The Foxes diborong Kelechi Iheanacho di menit ke-24 dan 78.
Kemenangan ini mengantar Leicester ke babak semi final. Sementara itu Setan Merah harus menepuk dada tak bisa melangkah ke empat besar.
Performa United di pertandingan ini mendapat sorotan luas. Sang pelath, Ole Gunnar Solskjaer pun tak terkecuali. Mantan pemain timnas Inggris, Alan Shearer tegas mengatakan United tak bisa berbuat banyak di hadapan Leicester.
“Leicester jauh lebih baik dari Manchester United, dari awal hingga akhir. MU tidak bisa mengatasi energi, kecepatan, dan menutup ruang Leicester di setiap posisi,” beber Shearer.
Sosok yang kini menjadi pundit itu menilai Leicester memang pantas memetik kemenangan di pertandingan ini. “Kemenangan yang memang pantas buat Leicester City,” tegasnya.
Hal senada disampaikan mantan pemain Tottenham Hotspur yang juga kini seprofesi dengan Shearer, Jermaine Jenas. Menurutnya, Leicester kini tidak bisa dienyahkan dari kandidat juara Piala FA musim ini.
“Mereka terorganisir dengan baik, sulit dikalahkan, dan memiliki pemain-pemain cerdas di lapangan. Tidak akan ada tim yang mau melawannya,” tegasnya.
Sementara itu pelatih Leicester, Brendan Rodgers, mengatakan kemenangan ini mendatangkan kesenangan luar biasa bagi mereka. Ia menilai mereka menampilkan permainan terbaik.
“Saya jelas senang. Itu adalah penampilan tim yang hebat. Setiap aspek permainan itu lengkap,” ungkap Rodgers.
“Kami menunjukkan keberanian untuk bermain sepak bola melawan salah satu tim terhebat di Eropa. Saya sangat senang untuk para pemain. Saya pikir kami pantas mendapatkannya,” tegas mantan pelatih Liverpool itu.
Susunan pemain Leicester City versus Manchester United:
Leicester City (3-4-1-2): Kasper Schmeichel; Caglar Soyuncu, Wesley Fofana, Jonny Evans; Timothy Castagne, Wilfred Ndidi, Youri Tielemans, Marc Albrighton; Ayoze Perez (73′ Dennis Praet); Kelechi Iheanacho, Jamie Vardy (83′ Hamza Choudhury).
Pelatih: Brendan Rodgers
Manchester United (4-2-3-1): Dean Henderson; Aaron Wan-Bissaka, Harry Maguire, Victor Lindelof, Alex Telles (64′ Luke Shaw); Fred (84′ Amad Diallo), Nemanja Matic (64′ Bruno Fernandes); Mason Greenwood, Paul Pogba (64′ Scott McTominay), Donny Van de Beek (64′ Edinson Cavani); Anthony Martial.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Comment