by

Tanpa Ronaldo, Portugal Gilas Luksemburg 9-0 di Kualifikasi Euro 2024

-Uncategorized

Tim nasional Portugal memetik kemenangan telak di pertandingan Kualifikasi Euro 2024. Bermian di kandang sendiri di Estadio Algarve pada Senin, 11 September 2023 waktu setempat atau Selasa dini hari WIB, Selecao menggasak Luksembur sembilan gol tanpa balas.

Hebatnya di pertandingan ini tuan rumah tidak diperkuat sang bintang sekaligus pemain senior, Cristiano Ronaldo. Ronaldo tak bisa bermain karena harus menjalani sanksi akumulasi kartu kuning.

Kemenangan sembilan gol tanpa balas menempatkan Portugal kokoh di puncak klasemen sementara Grup J dengan 18 poin,  hasil sempurna dari enam pertandingan terakhir.

Sementara itu, Luksemburg menempati posisi ketiga dengan 10 poin, tertinggal tiga angka dari Slowakia di posisi kedua.

Portugal benar-benar mendominasi pertandingan dengan penguasaan bola lebih dari 60 persen. Selain itu, Portugal melepaskan 24 tembakan dengan sembilan di antaranya mengenai sasaran.

Pesta gol Portugal dimulai di menit ke-12 melalui Goncalo Inacio. Pemain muda ini sukses meneruskan umpan silang Bruno Fernandes.

Gol kedua dicetak oleh Goncalo Ramos dengan tendangan akurat kaki kiri yang bersarang di tiang jauh Anthony Moris.

Goncalo Ramos kembali mencatatkan namanya di papan skor di menit ke-34. Kali ini gol tercipta berkat peran Rafael Leao yang melepaskan umpan silang ciamik.

Goncalo Inacio pun tak mau kalah. Ia juga mengukir brace sebelum babak pertama usai. Bruno Fernandes menjadi pemberi asis yang disambut Inacio dengan tandukan mematikan.

Pesta gol Portugal terus berlanjut setelah jeda. Giliran Diogo Jota, Ricardo Horta, Bruno Fernandes dan Joao Felix beraksi. Masing-masing mencetak gol di menit ke-57, 67, 83, dan 88. Diogo Jota mencetak dua gol dengan satu gol lagi tercipta di menit ke-77.

Susunan pemain Portugal versus Luksembur:

Portugal (4-3-3): 22-Diogo Costa; 2-Nelson Semedo (20-Joao Cancelo 61′), 4-Ruben Dias, 14-Goncalo Inacio, 19-Diogo Dalot; 8-Bruno Fernandes, 13-Danilo Pereira (18-Ruben Neves 75′), 10-Bernardo Silva (15-Ricardo Horta 61′); 21-Diogo Jota, 9-Goncalo Ramos (11-Joao Felix 61′), 17-Rafael Leao (16-Otavio 75′)

Pelatih: Roberto Martinez

Luksemburg (5-4-1): 1-Anthony Moris; 4-Florian Bohnert (7-Lars Gerson 46′), 18-Laurent Jans, 2-Maxime Chanot, 3-Enes Mahmutovic, 17-Mica Pinto (11-Vincent Thill 54′); 6-Borges Sanches, 20-Timothe Rupil (21-Sebastien Thill 46′), 16-Leandro Barreiro, 10-Danel Sinani; 5-Alessio Curci (13-Dirk Carlson 46′)

Pelatih: Luc Holtz

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.