by

Milan Raih Tiga Poin di Markas Serigala Roma

AC Milan berhasil memetik poin sempurna di pekan ke-11 Serie A. Bertandang ke Stadio Olimpico, Senin, 1 November 2021 dini hari WIB, Rossoneri berhasil mengalahkan tuan rumah AS Roma, 2-1.

Sepasang gol tim tamu dicetak oleh Zlatan Ibrahimovic di menit ke-25 dan penalty Franck Kessie di menit ke-57. Satu-satunya gol tuan rumah dicetak Stephan El Shaarawy di penghujung laga, tepatnya di menit ke-90+3.

Kemenangan ini memberi Milan poin sempurna. Milan kini mengemas total 31 poin dari 11 pertandingan dan berada di posisi kedua. Milan hanya kalah selisih gol dari Napoli di puncak klasemen.

Sementara itu, kekalahan ini menodai rekor positif Serigala Roma sejak awal musim. Roma pun gagal memperbaharui peringkat di tabel klasemen sementara. Roma berada di posisi keempat dengan tabungan total 19 poin dari 11 laga.

Meski bertindak sebagai tim tamu, Milan berhasil mengendalikan permainan. Tim tamu pun sukses membuka keunggulan di menit ke-25. Tendangan bebas pemain senior Zlatan Ibrahimovic berhasil mengoyak gawang tuan rumah.

Tak berselang lama tim tamu kembali menggetarkan gawang Roma. Kali ini giliran Rafael Leao yang mencetak gol. Beruntung bagi Roma, gol tersebut kemudian dianulir wasit.

Milan menggandakan keunggulan di babak kedua. Pelanggaran Ibanez pada Ibrahimovic di kotak terlarang berujung penalti. Kessie yang menjadi algojo tidak membuang kesempatan untuk menggandakan keunggulan timnya.

Tuan rumah sempat memperkecil ketertinggalan jelang laga usai. El SHaarawy mencetak gol hiburan tak berselang lama sebelum wasit meniup peluit panjang.

Sebelum pertandingan kubu Milan sudah mewaspadai Roma. Sebagaimana dikatakan sang pelatih, Stefano Pioli mereka akan mewaspadai bola-bola mati tim besutan Jose Mourinho.

“Roma adalah salah satu dari sedikit tim yang tidak terkalahkan di kandang dan satu-satunya tim yang menghentikan Napoli hingga saat ini,” beber Pioli.

“Mereka adalah tim yang kuat dan tidak ada duanya dalam hal kualitas, sementara mereka juga memiliki karakter yang hebat. Mereka bagus pada situasi bola mati, kami juga telah bersiap dalam hal ini.”

Milan pun memiliki keyakinan yang kuat untuk menghadapi laga besar ini. “Pertandingan besar dalam situasi yang sulit menunggu, tapi kami siap. Kami harus mencoba untuk melakukan tindakan tepat dalam permainan kami dan tenang dalam membuat pilihan,” pungkas pelatih asal Italia itu.

Susunan Pemain AS Roma versus AC Milan:

AS Roma (4-2-3-1): Rui Patricio; Matias Vina (Carles Perez 68′), Ibanez, Gianluca Mancini, Rick Karsdorp (Eldor Shomurodov 80′); Jordan Veretout, Bryan Cristante; Henrikh Mkhitaryan (Felix Afena-Gyan 46′), Lorenzo Pellegrini, Nicolo Zaniolo; Tammy Abraham (Stephan El Shaarawy 63′).

AC Milan (4-2-3-1): Ciprian Tatarusanu; Davide Calabria, Simon Kjaer, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Franck Kessie, Ismael Bennacer (Alessio Romagnoli 76′); Alexis Saelemaekers (Fode Ballo-Toure 68′), Rade Krunic (Tiemoue Bakayoko 77′), Rafael Leao (Sandro Tonali 76′); Zlatan Ibrahimovic (Olivier Giroud 57′).

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.