by

Mantan Bos Dukung Lautaro Gabung Barcelona

Saat ini berkembang sejumlah spekulasi terkait masa depan Lautaro Martinez. Pemain itu santer dikaitkan dengan raksasa La Liga, Barcelona. Ada banyak suara yang pesimistis dan menganggap rumor tersebut hanya isapan jempol belaka.

Namun tidak sedikit yang menyambut baik dan memberikan dukungan kepada pemain muda Argentina itu. Salah satu dukungan datang dari mantan bosnya, Adrian Ruben Fernandez. Adrian merupakan presiden akademi Racing Club. Di akademi tersebut Lauataro ditempa. Oleh Adrian, bakat hebat Lautaro ditemukan.

Adrian memberikan dukungan kepada mantan anak didiknya itu untuk hijrah ke Spanyol. Apalagi di klub tersebut, Lautaro akan bermain dengan bintang Argentina, Lionel Messi.

“Saya tahu segalanya akan berjalan sangat baik baginya di Barcelona bermain bersama Messi, dan Lautaro akan jadi pengganti yang hebat untuk Luis Suarez,” beber Adrian.

Lebih lanjut, Adrian beranggapan bermain dengan Messi akan membuat bakat hebat Lautaro semakin diasah. Adrian melihat masa depan cerah di depan Lautaro, apalagi bila sampai bergabung dengan raksasa Catalonia itu.

“Dia adalah penerus yang ideal, dia punya kemampuan hebat dan Barca akan membiarkannya berkembang sebagai pesepakbola dan seorang pria,” sambungnya.

Selain bergabung dengan klub sebesar Barcelona, hal lain yang mendukung Lautaro adalah kehadiran Messi. Bermain dengan Messi tentu menjadi impian setiap pesepakbola di dunia. Adrian mendukung Lautaro untuk bertandem dengan Messi. Apalagi Messi masih memiliki beberapa musim lagi sebelum pensiun. Saat-saat itulah yang bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Lautaro untuk mengembangkan diri.

“Saya akan bilang kepadanya agar main bersama pesepakbola terbaik di dunia, yang masih 32 tahun dan punya 3-4 musim lagi,” sambungnya.

Menurut Adrian dengan menjadi rekan setim Messi, Lautaro akan terpancing untuk mengeluarkan semua kemampuan terbaik. Hal ini tidak hanya positif untuk klub tetapi juga tim nasional Argentina.

“Menjadi rekan setim Messi di Barcelona akan mengeluarkan yang terbaik darinya dan membantu mereka agar makin klop untuk timnas Argentina juga. Lautaro dan Leo bisa saling memahami dalam cara terbaik di atas lapangan,” tegasnya.

Dukungan serupa datang dari mantan presiden Inter Milan, Massimo Moratti. Menurut Moratti, sulit bagi Lautaro untuk menolak pinangan Barcelona.

“Itu semua tergantung pada apa yang ingin dilakukan oleh Lautaro. Saya sudah membaca bahwa Barcelona sedang menyiapkan penawaran selangit untuknya, yang mana akan sulit untuk dijawab ‘Tidak’,” ungkap Moratti.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.