by

Man City Tak Ingin Gagal Lagi

Manchester City menjadi satu dari sedikit klub top yang belum merasakan manisnya juara Liga Champions Eropa. Padahal tim tersebut bertabur bintang karena disokong oleh keuangan yang sangat bagus.

Musim ini City berpeluang untuk mengakhiri penantian panjang itu. The Citizen akan berduel dengan Paris Saint-Germain (PSG) untuk satu tiket semi final. Pertandingan pertama akan digelar di kandang PSG di Stadion Parc des Princes pada Kamis, 29 April 2021 dini hari WIB.

Peluang emas di depan mata ini tentu tidak ingin disia-siakan. Demikian harapan pemain sayap Manchester Biru, Riyad Mahrez. Pemain internasional Aljazair itu menegaskan mereka perlu menebus kekecewaan musim sebelumnya.

“Musim lalu adalah kekecewaan terbesar dalam karir saya, karena tidak bisa mengalahkan Lyon. Itu sangat membantu kami musim ini karena kami sangat, sangat bertekad untuk melaluinya,” beber Mahrez.

Pemain kelahiran Prancis itu menegaskan meraih prestasi di ajang elite tersebut adalah mimpi banyak orang. Kini peluang mereka sudah di depan mata. Untuk itu mereka harus menjaga tren positif di pentas Liga Primer Inggris agar menjalar ke Liga Champions Eropa. City sudah memenangi Piala Liga Inggris dan di ambang juara Liga Primer Inggris.

“Sebagai anak laki-laki, Anda memimpikan tahapan ini, semifinal, final. Sekarang kami di sini, kami harus melangkah, bermain seperti biasa saat di Premier League atau final Piala Carabao. Kami harus main dengan tekad yang sama,” sambungnya.

Mantan pemain Leicester City itu tahu pertandingan tidak akan mudah. Mereka sudah berupaya menunjukkan bahwa mereka layak bermain di semi final, bahkan final.

“Tapi bukan (tujuan akhir) untuk mencapai semifinal. Anda harus menunjukkan bahwa Anda pantas berada di sini, layak berada di final. Itulah yang akan kami coba lakukan,” tegasnya.

Sementara itu bintang PSG, Neymar Junior, menegaskan timnya siap menghadapi pertandingan itu. Musim lalu PSG finis sebagai finalis setelah ditaklukkan Bayern Muenchen di final. Kali ini, demikian Neymar, timnya sudah lebih berkembang.

“Kami telah mengalahkan Bayern dan kami akan melakukan segala daya kami untuk mengalahkan Manchester (City). Saya merasa baik. Secara psikologis, mental, saya akan melakukan semua yang saya bisa secara profesional untuk memenangkan pertandingan ini,” tandas Neymar.

“Kami bermain lebih baik dan lebih baik. Tahun lalu kami menjadi runner-up; tahun ini, kami akan melakukan segalanya untuk menang. Kami bekerja dan bekerja demi kemenangan.”

Pemain internasional Brasil itu menegaskan salah satu target yang dipatok adalah menjuarai Liga Champions. Tidak hanya dirinya, skuad PSG secara keseluruhan pun memiliki harapan yang sama.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.