Tim nasional Spanyol akan menjalani laga penentuan di matchday terakhir UEFA Nations League Grup A4. Pertandingan kontra Rabu, 18 November 2020 dini hari WIB di La Cartuja, Sevilla, Spanyol menentukan langkah La Furia Roja di kompetisi tersebut.
Pilihan Spanyol untuk lolos ke babak semi final hanya satu yakni menang. Bila tidak mereka akan tersingkir. Sementara itu Jerman hanya butuh hasil seri untuk lolos ke babak empat besar.
Saat ini Spanyol berada di urutan kedua dengan tabungan delapan poin. Sementara itu Jerman berada di posisi puncak dengan raihan sembilan poin dari lima laga yang telah dijalani. Bila mampu mengimbangi Spanyol, maka Jerman akan mengemas total 10 poin, unggul satu angka dari Spanyol.
Sementara itu Spanyol wajib menang bila ingin lolos. Bila mampu memenangi laga kandang ini maka mereka akan menggeser Jerman dari puncak klasemen, sekaligus mendapatkan satu tiket ke babak empat besar.
Situasi ini diakui oleh pelatih Spanyol, Luis Enrique. Menurutnya laga ini sulit dan menentukan masa depan mereka di kompetisi tersebut.
“Kami tahu bahwa kami butuh kemenangan atau kami akan tersingkir. Saya sendiri sudah menyiapkan rencana tersendiri untuk pertandingan nanti,” beber Luis Enrique.
Hal senada diakui oleh pemain Spanyol, Rodri. Meski ini menjadi laga hidup-mati, Rodri tetap mengharapkan kedua tim tampil dengan kekuatan terbaik.
“Kami mengharapkan Jerman mempunyai tim yag kuat seperti biasanya, ini bisa menjadi ujian bagi kami bagaimana menjalani pertandingan hidup atau mati,” beber Rodri.
“Mereka akan mendorong kami sampai batas seperti yang terjadi di Stuttgart, tapi mentalitas kami tak berubah, kami ingin menang.”
“Pelatih meminta kami untuk menghadapi tiap laga seperti itu di Piala Eropa, dan cara terbaik untuk bisa siap saat turnamen itu adalah bersaing di setiap pertandingan,” lanjutnya.
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
04-09-2020 Jerman 1-1 Spanyol (UNL)
24-03-2018 Jerman 1-1 Spanyol (Friendly)
19-11-2014 Spanyol 0-1 Jerman (Friendly)
08-07-2010 Jerman 0-1 Spanyol (Piala Dunia)
30-06-2008 Jerman 0-1 Spanyol (Euro).
5 Laga Terakhir Spanyol:
08-10-20 Portugal 0-0 Spanyol (Friendly)
11-10-20 Spanyol 1-0 Swiss (UNL)
14-10-20 Ukraina 1-0 Spanyol (UNL)
12-11-20 Belanda 1-1 Spanyol (Friendly)
15-11-20 Swiss 1-1 Spanyol (UNL).
5 Laga Terakhir Jerman:
08-10-20 Jerman 3-3 Turki (Friendly)
11-10-20 Ukraina 1-2 Jerman (UNL)
14-10-20 Jerman 3-3 Swiss (UNL)
12-11-20 Jerman 1-0 Ceko (Friendly)
15-11-20 Jerman 3-1 Ukraina (UNL).
Prediksi Susunan Pemain Spanyol versus Jerman:
Spanyol: David De Gea; Sergi Roberto, Sergio Ramos, Pau Torres, Sergio Reguilon; Rodrigo, Mikel Merino, Koke; Adama Traore, Mikel Oyarzabal, Alvaro Morata.
Pelatih: Luis Enrique
Jerman: Manuel Neuer; Benjamin Henrichs, Matthias Ginter, Niklas Sule, Philipp Max; Toni Kroos, Ilkay Gundogan, Leon Goretzka; Leroy Sane, Serge Gnabry, Timo Werner.
Pelatih: Joachim Low
Comment