Real Madrid mendapat suntikan amunisi baru musim depan. El Real mendatangkan pemain muda asal Prancis, Aurelien Tchouameni.
Untuk mendapatkan pemain 22 tahun itu, Los Blancos rela merogoh kocek sebanyak 80 juta euro atau sekitar Rp 1,2 triliun. Madrid juga akan memberikan bonus sebesar 20 juta euro atau setara Rp 307 miliar.
Pembelian dari AS Monaco itu membuat Madrid mendapat tambahan kesegeran di lini tengah. Aurelien Tchouameni merupakan pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan.
“Ketika Real Madrid menghubungi saya, saya langsung bilang ke agen saya, ‘tolong, lakukan segalanya agar saya ke sana (Real Madrid-red),” beber Aurelien Tchouameni.
Lebih lanjut i amengatakan dirinya tidak memperhitungkan berbagai tawaran lantaran pilihannya pada Madrid sudah bulat. Raksasa Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) pun tertarik mendatangkannya.
“Ada penawaran lain, tapi pilihan pertama saya adalah Madrid,” sambungnya.
Pemain muda tersebut juga melontarkan candaan pada Madrid. Ia meminta kubu Madrid untuk memperbesar lemari trofi.
“Saya bilang ke Presiden Klub untuk bikin lemari trofi lebih besar, sebab akan banyak piala yang akan tim ini menangkan,” candanya.
Sementara itu Presiden Madrid, Florentino Perez, menyambut baik kehadiran Aurelien Tchouameni.
“Aurelien yang terhormat, selamat, karena Anda memenuhi impian Anda bermain untuk Real Madrid. Pada usia 22 Anda punya pilihan dan Anda telah memilih Real Madrid,” beber Perez.
“Rekan satu tim Anda (di Timnas Prancis-red), Benzema dan Camavinga, akan memberi tahu Anda tentang keajaiban Bernabeu. Sekarang Anda akan menemukannya sendiri,” sambungnya.
Perez mengatakan pilihan Aurelien Tchouameni tidak keliru sebab Madrid merupakan tim besar yang siap membesarkan talenta-talenta hebat.
“Kami Madridista senang bahwa talenta hebat seperti Anda telah memilih Real Madrid,” lanjutnya.
Perez mengakui tidak hanya Madrid, sejumlah klub top lain juga mengincar tanda tangannya. Selain PSG, Liverpool juga ingin merekrutnya.
“Transfer Tchouameni? Ada orang yang minta dia ke Paris Saint-Germain… ya, (Kylian) Mbappe yang melakukan upaya itu, tapi ini wajar. PSG dan Liverpool menginginkan Tchouameni. Persaingan semacam itu wajar. (Tapi) ia cuma mau ke Real Madrid.”
Kita menanti seperti apa cerita Aurelien Tchouameni bersama Madrid. Ia akan menjadi bagian dari rencana masa depan Madrid bersama Federico Valverde dan Eduardo Camavinga di lini tengah.
Apakah ia mampu bersinar atau justru terbenam di balik nama besar Madrid? Waktu yang akan menjawab. Semoga pemain muda itu bisa meraih kesuksesan di Santiago Bernabeu.
Comment