Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer terpaksa harus angkat bicara meluruskan komentarnya terhadap AS Roma sebelum kedua tim bertemu di leg pertama babak semi final Liga Europa pada Jumat, 30 April 2021 dini hari WIB.
Sebelum pertemuan itu, pelatih asal Norwegia sempat melontarkan komentar bahwa dirinya tak begitu mengetahui tentang klub tersebut. Komentar ini sontak menuai rekasi keras dari para penggemar Serigala Roma.
“Saya tidak begitu mengetahui soal mereka, dan saya belum melihat bagaimana mereka bermain,” demikian pernyataan Solskjaer yang menuai kontroversi.
Setelah pertandingan, mantan pemain Setan Merah itu kemudian coba meluruskan maksud pernyataan itu. Solskjaer mengatakan dirinya tidak bermaksud merendahkan klub tersebut.
“Benar, itu terjadi setelah pertandingan, dan setelah semua yang kami lalu, saya sangat lega kami lolos,” beber Solskjaer.
Lebih lanjut Solskjaer itu mengatakan ia sebenarnya menyaksikan klub tersebut. Hanya saja ia belum sempat menganalisis permainan Roma.
“Tentu saja saya menyaksikan mereka, tetapi saya belum sempat menganalisis permainan mereka dan saya belum melihatnya secara mendalam untuk memberi mereka rasa hormat yang cukup.”
Ia mengakui Roma adalah klub dengan sejarah yang hebat. Ia mengakui menyimpan sejumlah kenang-kenangan dengan klub tersebut, yakni berupa jersi Francesco Totti dan Daniele De Rossi. Kedua baju itu didapat saat mereka bertukar seragam usai pertandingan.
“Ini klub yang fantastis dengan sejarah yang hebat. Saya sebenarnya memiliki dua barang berharga di rumah – jersi Francesco Totti dan milik Daniele De Rossi – saya bertukar jersi dengan mereka, dan jersi itu benar-benar ditandatangani!”
Sekali lagi ia menegaskan dirinya tidak bermaksud buruk terhadap klub tersebut. Ia tidak berniat menjatuhkan atau menghina klub itu.
“Yang jelas kami siap menghadapi mereka, dan komentar saya bukan berarti merendahkan dan saya rasa semua orang tahu itu. Saya sangat menghormati mereka,” tegasnya.
Sebagaimana diketahui, Setan Merah mencatatkan kemenangan telak di pertandingan pertama. Tampil di Old Trafford, Bruno Fernandes dan kawan-kawan menang dengan skor telak 6-2. Bruno mencetak brace alias dua gol. Hal serupa dilakukan pemain senior, Edinson Cavani. Sementara itu dua gol lainnya dilesatkan oleh Paul Pogba dan Mason Greenwood.
“Kami memulai dengan baik di babak pertama, lalu kami kebobolan dua kali. Namun, kami tetap fokus dan tenang, untuk kemudian di babak kedua kami melakukan yang terbaik,” komentar Bruno Fernandes usai laga.
Comment