by

Jelang “Big Match” Chelsea vs Manchester City, Guardiola Puji Sang Lawan

-Uncategorized

Salah satu “big match” di pekan ke-12 Premier League 2023/2024 akan tersaji di Stamford Bridge saat tuan rumah Chelsea menghadapi Manchester City pada Minggu, 12 November 2023 tengah malam WIB.

Kedua tim akan terlibat persaingan ketat dan sarat gengsi untuk meraih kemenangan. Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur di pekan sebelumnya. Sedangkan The Citizen pesta enam gol saat mengalahkan Bournemouth dengan skor 6-1.

Secara keseluruhan penampilan City lebih stabil ketimbang Chelsea yang masih jauh dari kata konsisten.

Namun demikian, pelatih City, Pep Guardiola melihat positif masa depan sang calon lawan. Menurutnya, cepat atau lambat Chelsea akan ke jalur positif dan menjadi pesaing juara.

“Mereka [Chelsea] semakin baik, setiap manajer toh butuh waktu. Klub baru, pemain-pemain baru, tapi cepat atau lambat mereka akan menjadi pesaing karena punya kualitas di seluruh departemen,” beber Guardiola.

Lebih lanjut, pelatih asal Spanyol itu menyebut Chelsea sebagai tim yang telah membuktikan kualitasnya di antaranya saat ditangani Thomas Tuchel beberapa musim lalu.

“Chelsea itu salah satu tim paling penting di Inggris, di masanya mereka memenangi Liga Champions bersama Thomas Tuchel melawan saya. Itu adalah salah satu tim terkuat, tidak diragukan lagi.”

Ia mengapresiasi semangat dan optimisme yang terlihat dari tim tersebut. Namun, ia menyebut mereka pun memiliki sikap yang sama menghadapi laga ini.

“Mereka masih bertahan, punya semangat bagus, agresif, pola yang baik, salah satu pertandingan tersulit kami. Namun, di saat yang sama kami akan ke sana dengan optimisme. Dengan apa yang sudah saya lihat di dalam latihan dan suasana hati tim.”

Ia tahu mereka dalam posisi bagus. Tapi ia tetap melihat berkas cahaya kebangkitan The Blues.
“Kami berada di puncak liga sekarang ini dan itulah apa yang harus kami usahakan dan mempertahankan kualitas permainannya. Namun, cepat atau lambat Chelsea akan bersaing untuk titel juara, sudah pasti,” tutupnya.

5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
21-05-2023 Man City 1-0 Chelsea (Premier League)
08-01-2023 Man City 4-0 Chelsea (FA Cup)
06-01-2023 Chelsea 0-1 Man City (Premier League)
10-11-2022 Man City 2-0 Chelsea (EFL Cup)
15-01-2022 Man City 1-0 Chelsea (Premier League).

5 Pertandingan Terakhir Chelsea:
07-10-23 Burnley 1-4 Chelsea (Premier League)
21-10-23 Chelsea 2-2 Arsenal (Premier League)
28-10-23 Chelsea 0-2 Brentford (Premier League)
02-11-23 Chelsea 2-0 Blackburn (EFL Cup)
07-11-23 Tottenham 1-4 Chelsea (Premier League).

5 Pertandingan Terakhir Manchester City:
21-10-23 Man City 2-1 Brighton (Premier League)
26-10-23 Young Boys 1-3 Man City (Liga Champions)
29-10-23 MU 0-3 Man City (Premier League)
04-11-23 Man City 6-1 Bournemouth (Premier League)
08-11-23 Man City 3-0 Young Boys (Liga Champions).

Perkiraan susunan pemain Chelsea versus Manchester City:

Chelsea (4-2-3-1): Sanchez; Colwill, Silva, Disasi, James; Fernandez, Caicedo; Sterling, Gallagher, Palmer; Jackson.

Pelatih: Mauricio Pochettino.

Info skuad: Fofana (cedera), Nkunku (cedera), Lavia (cedera), Chilwell (cedera), Chukwuemeka (cedera), Chalobah (cedera), Broja (meragukan).

Manchester City (3-4-2-1): Ederson; Gvardiol, Dias, Walker; Doku, Kovacic, Rodri, Foden; Silva, Alvarez; Haaland.

Pelatih: Josep Guardiola.

Info skuad: Stones (cedera), De Bruyne (cedera), Gomez (cedera), Akanji (meragukan).

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.