by

Bekuk Lille 2-1, Liverpool Pastikan Satu Tempat di 16 Besar Liga Champions 2024/2025

Liverpool berhasil memetik kemenangan di matchday ketujuh League Phase Liga Champions 2024/2025 menghadapi Lille. Bermain di kandang sendiri di Stadion Anfield pada Rabu, 22 Januari 2025 dini hari WIB, The Reds menang dengan skor 2-1.

Sepasang gol Liverpool dicetak oleh Mohamed Salah dan Harvey Elliott. Lille mencuri satu gol melalui Jonathan David.

Kemenangan ini membuat Liverpool kokoh di puncak klasemen sementara dengan 21 poin, hasil sermpurna dari tujuh pertandingan. Liverpool dipastikan mengunci satu tempat di babak 16 besar.

Sementara itu, Lille turun ke posisi ke-11 dengan 13 angka dari tujuh pertandingan yang telah dijalani.

Liverpool mampu menguasai pertandingan sejak awal. Namun, butuh waktu 34 menit untuk memecah kebuntuan melalui aksi Salah.

Lille harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-59 setelah Aissa Mandi diganjar kartu kuning kedua menyusul pelanggaran terhadap Luis Diaz.

Situasi ini kurang dimaksimalkan Liverpool. Buktinya, Liverpool malah kebobolan tiga menit berselang setelah bola rebound tepisan Alisson Becker berhasil dimaksimalkan David.

Liverpool kemudian menemukan cara untuk membalikkan keadaan di menit ke-67. Tembakan keras Elliott dari luar kotak penalti berhasil menggetarkan gawang tim tamu sekaligus memastikan kemenangan tuan rumah.

Pelatih Liverpool, Arne Slot senang dengan kemenangan yang memastikan mereka ke babak berikutnya. Ia menegaskan keinginan mereka untuk finis sebagai juara grup.

“Kami senang bisa finis delapan besar. Posisi di klasemen tidak menggambarkan apapun. Mungkin peringkat 24 lebih baik ketimbang peringkat 16, tapi yang peringkat 16 lawan-lawannya mudah. Kami ingin finis sebagai juara grup, tapi kami harus menunggu dulu apakah itu jadi keuntungan atau tidak.”

Ia memberikan catatan terkait timnya yang tidak bisa menghindari kebobolan meski menghadapi tim yang pernah mengalahkan Real Madrid dan Atletico Madrid.

“Sebagai manajer, saya justru lebih terkesan dengan penonton atau orang-orang yang menonton di TV. Saya tahu Lille sudah 21 laga tak terkalahkan, dengan segala hormat, tanpa pemain bintang mereka bisa mengalahkan Real dan Atletico Madrid. Saya tidak senang kami kecolongan satu peluang lalu kebobolan.”

Susunan pemain Liverpool versus Lille:

Liverpool: Alisson; Bradley (Alexander-Arnold 86′), Quansah, Van Dijk, Tsimikas; Szoboszlai (Endo 63′), Gravenberch (Mac Allister 46′), Jones (Elliott 46′); Salah, Nunez, Diaz (Chiesa 74′).

Pelatih: Slot.

Lille: Chevalier; Mandi, Diakite, Alexsandro, Gudmundsson (Ismaily 75′); Andre, Mukau (Bouaddi 74′); Cabella (Sahraoui 63′), Haraldsson, Bakker (Meunier 63′); David.

Pelatih: Genesio.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.