Aston Villa akan menjamu Manchester City di pekan ke-15 Premier League 2023/2024. Duel ini akan digelar di Villa Park pada Kamis, 7 Desember 2023 dini hari WIB.
Sebagai tim tamu The Citizen harus mewaspadai kebangkitan tuan rumah yang berpotensi merepotkan.
Kedua tim menorehkan hasil identik di pertandingan pekan sebelumnya. City bermain imbang 3-3 menghadapi Tottenham Hotspur. Sedangkan Villa diimbangi tuan rumah Bournemouth dengan skor 2-2.
City jelas mengincar kemenangan agar mendapatkan kembali motivasi untuk kembali ke puncak klasemen yang saat ini diduduki Arsenal.
Villa pun tidak mau membuang kesempatan meraih poin di hadapan pendukung sendiri sekaligus memperbaiki posisi di tabel klasemen sementara.
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
12-02-2023 Man City 3-1 Aston Villa (Premier League)
03-09-2022 Aston Villa 1-1 Man City (Premier League)
22-05-2022 Man City 3-2 Aston Villa (Premier League)
02-12-2021 Aston Villa 1-2 Man City (Premier League)
22-04-2021 Aston Villa 1-2 Man City (Premier League).
5 Pertandingan Terakhir Aston Villa:
10-11-23 Aston Villa 2-1 AZ Alkmaar (Conference League)
12-11-23 Aston Villa 3-1 Fulham (Premier League)
26-11-23 Tottenham 1-2 Aston Villa (Premier League)
01-12-23 Aston Villa 2-1 Legia Warsawa (Conference League)
03-12-23 Bournemouth 2-2 Aston Villa (Premier League).
5 Pertandingan Terakhir Manchester City:
08-11-23 Man City 3-0 Young Boys (Liga Champions)
12-11-23 Chelsea 4-4 Man City (Premier League)
25-11-23 Man City 1-1 Liverpool (Premier League)
29-11-23 Man City 3-2 Leipzig (Liga Champions)
03-12-23 Man City 3-3 Tottenham (Premier League).
Perkiraan susunan pemain Aston Villa versus Manchester City:
Aston Villa (4-4-2): Emiliano Martinez; Digne, Torres, Carlos, Konsa; McGinn, Luiz, Kamara, Cash; Diaby, Watkins.
Pelatih: Unai Emery.
Info skuad: Buendia (cedera), Mings (cedera), Traore (cedera).
Manchester City (3-4-2-1): Ederson; Ake, Dias, Walker; Doku, Lewis, Stones, Foden; Silva, Alvarez; Haaland.
Pelatih: Josep Guardiola.
Info skuad: Rodri (skorsing), Grealish (skorsing), De Bruyne (cedera), Nunes (cedera).
Comment