by

Arsenal Jamu Nottingham Forest di Pekan 1 Premier League 2023/2024

-Uncategorized

Dalam hitungan jam, Premier League 2023/2024 akan dimulai. Arsenal yang tampil cukup baik musim lalu akan bermain di kandangnya di Stadion Emirates pada Sabtu, 12 Agustus 2023 petang WIB.

Arsenal akan menjamu Nottingham Forest. Ini menjadi kesempatan bagi The Gunners untuk meraih tiga poin pertama.

Musim lalu, armada besutan Mikel Arteta itu tampil meyakinkan hingga pertengahan musim. Sayangnya, mereka seperti kehabisan bensin menjelang akhir musim sehingga kesempatan juara sirna dan direbut Manchester City.

Arsenal tentu tidak mau hal serupa kembali terulang. Mereka akan berusaha menjaga konsistensi hingga akhir musim.

Ditambah lagi, Arsenal punya modal bagus mengawali musim baru dengan memenangi Community Shield, mengalahkan favorit juara Manchester City melalui adu penalti.

Arsenal suskes mendatangkan tambahan amunisi. Beberapa pemain krusial seperti Kai Havertz, Jurrien Timber, dan Declan Rice kini sudah menjadi bagian dari Arsenal dan siap berkontribusi.

Apakah Arsenal sanggup mengamankan tiga poin pertama di hadapan pendukung sendiri? Sanggupkah Nottingham Forest memberikan mimpi buruk bagi tuan rumah?

5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim:

20-05-2023 Forest 1-0 Arsenal (EPL)
30-10-2022 Arsenal 5-0 Forest (EPL)
10-01-2022 Forest 1-0 Arsenal (FA Cup)
25-09-2019 Arsenal 5-0 Forest (EFL Cup)
07-01-2018 Forest 4-2 Arsenal (FA Cup).

5 Pertandingan Terakhir Arsenal:

20-07-23 MLS All-Stars 0-5 Arsenal (Friendly)
23-07-23 Arsenal 0-2 MU (Friendly)
27-07-23 Arsenal 5-3 Barcelona (Friendly)
03-08-23 Arsenal 1-1 Monaco (Friendly)
06-08-23 Arsenal 1-1 Man City (Community Shield).

5 Pertandingan Terakhir Nottingham Forest:

22-07-23 Levante 1-2 Forest (Friendly)
28-07-23 Forest 0-2 Leeds (Friendly)
30-07-23 PSV 1-0 Forest (Friendly)
03-08-23 Forest 0-5 Rennes (Friendly)
05-08-23 Frankfurt 0-0 Forest (Friendly).

Perkiraan susunan pemain Arsenal versus Nottingham Forest:

Arsenal (4-3-3): Ramsdale; Timber, Magalhaes, Saliba, White; Rice, Partey, Odegaard; Martinelli, Havertz, Saka.

Pelatih: Mikel Arteta.

Nottingham Forest (3-4-1-2): Turner; McKenna, Boly, Worrall; Aina, Yates, Mangala, Williams; Gibbs-White; Wood, Johnson.

Pelatih: Steve Cooper.

 

 

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.