by

Antar Liverpool Juara Liga Inggris, Klopp: Ini Tak Bisa Dipercaya

Saat ini Liverpool sedang diliputi kegembiraan. Untuk pertama kali dalam tiga puluh tahun terakhir klub tersebut kembali naik ke tangga juara Liga Primer Inggris. Meski musim kompetisi belum berakhir, The Reds bisa berpesta lebih awal.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp pun tak bisa menyembunyikan kegembiraannya. Menurut pelatih asal Jerman itu kesuksesan membawa klub tersebut menjadi juara Liga Inggris seperti tak bisa dipercaya.

Ia mengkaui hal tersebut melebihi apa yang pernah ia bayangkan. Ia pun mempersembahkan gelar tersebut untuk beberapa orang di antaranya adalah Steven Gerrard.

“Ini tidak bisa dipercaya. Ini melebih dari apa yang pernah saya bayangkan. Gelar ini untuk Kenny yang sudah banyak mendukung kami, itu untuk Anda. Untuk yang sudah menunggu 30 tahun dan itu Stevie (Gerrard),” beber Klopp.

Lebih lanjut ia berharap gelar tersebut memberikan motivasi tersendiri. Ia berharap timnya semakin termotivasi untuk menjadi lebih baik dan meraih lebih banyak gelar di musim-musim mendatang.

“Para pemain mengagumi kalian semua. Semoga ini memotivasi tim karena sejarah kami yang hebat,” sambungnya.

Kesuksesan Liverpool menyegel trofi Liga Inggris ditentukan oleh hasil pertandingan antara Manchester City kontra Chelsea. Laga yang digelar di Stadion Stamford Bridge pada Jumat, 26 Juni 2020 dini hari WIB itu dimenangi Chelsea dengan skor 2-1.

Kemenangan Chelsea ini sekaligus memupus harapan Manchester City untuk bisa menyamai apalagi melampaui perolehan poin Liverpool. Liverpool yang kini mengemas total 86 poin terlalu jauh untuk dikejar City dengan tabungan 63 poin. Sisa tujuh pertandingan mustahil bagi City untuk mengejar Liverpool.

Sementara itu bagi Liverpool kesuksesan ini menorehkan catatan tersendiri. Ini menjadi gelar pertama dalam tiga dekade terakhir, sekaligus melanjutkan tren positif di era kepelatihan Jurgen Klopp. Musim lalu Liverpool sukses menjadi juara Liga Champions Eropa.

Berikut Daftar Juara Liga Inggris di era Premier League

2019-2020 Liverpool
2018-2019 Manchester City
2017-2018 Manchester City
2016-2017 Chelsea
2015-2016 Leicester City
2014-2015 Chelsea
2013-2014 Manchester City
2012-2013 Manchester United
2011-2012 Manchester City
2010-2011 Manchester United
2009-2010 Chelsea
2008-2009 Manchester United
2007-2008 Manchester United
2006-2007 Manchester United
2005-2006 Chelsea
2004-2005 Chelsea
2003-2004 Arsenal
2002-2003 Manchester United
2001-2002 Arsenal
2000-2001 Manchester United
1999-2000 Manchester United
1998-1999 Manchester United
1997-1998 Arsenal
1996-1997 Manchester United
1995-1996 Manchester United
1994-1995 Blackburn Rovers
1993-1994 Manchester United
1992-1993 Manchester United

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.