Chelsea akhirnya merebut tiket terakhir ke babak final Piala FA setelah di babak semi final sukses mengalahkan Machester United. The Blues membungkam Setan Merah dalam pertandingan yang digelar di Stadion Wembley pada Senin, 20 Juli 2020 dini hari WIB.
Di laga tersebut Chelsea menang dengan skor 3-1. Selain melangkah ke partai final, kemenangan ini sekaligus membuat Chelsea sukses mengakhiri rekor tak pernah kalah Setan Merah dalam 18 laga terakhir.
Tiga gol Chelsea dicetak oleh Olivier Giroud dan Mason Mount. Satu gol lainnya lahir dari gol bunuh diri Harry Maguire. Sementara itu gol tunggal Setan Merah dicetak oleh Bruno Fernandez.
Kedua tim tampil menekan sejak menit pertama. Gol pertama baru tercipta di penghujung babak pertama. Umpan crossing Cesar Azpilicueta dari sayap kanan berhasil diselesaikan dengan baik oleh Olivier Giroud.
Pelatih Chelsea, Frank Lampard mengaku senang dengan performa timnya. Ia bangga dengan penampilan anak asuhnya di pertandingan tersebut.
“Saya sangat bangga dengan tim hari ini. Saya tidak bisa meminta lebih dari apa yang mereka berikan kepada saya, selain mungkin beberapa gol lagi!” beber Lampard usai laga.
Lebih lanjut Lampard mengatakan hasil tersebut cukup mengejutkan karena mereka berhadapan dengan tim dengan kualitas yang baik. Ia pun mengapresiasi etos kerja para pemain The Blues.
“Mungkin ini bisa dikatakan mengejutkan ketika Anda bermain melawan tim dengan kualitas seperti MU, tetapi yang paling mengesankan saya adalah etos kerja dari kinerja pemain,” sambungnya.
Menariknya lagi di laga ini Chelsea tampil dengan formasi berbeda. Biasanya tim tersebut tampil dengan formasi 4-2-3-1, 4-3-3, dan 3-4-2-1. Namun kali ini berubah menjadi 3-4-3.
“Kami bermain dengan sistem yang belum pernah kami gunakan untuk sementara waktu. Saya terkejut melihat mereka cocok dengan skema ini. Kami unggul saat laga berjalan dan ketika MU mengubah sistem, saya pikir kami masih lebih baik,” tegas Lampard.
Susunan pemain Manchester United versus Chelsea:
Manchester United: David De Gea, Lindelof, Bailly (Anthony Martial 45+2′), Harry Maguire, Aaron Wan-Bissaka (Fosu-Mensah 79′), Matic, Fred ( Paul Pogba 55′), Williams, Bruno Fernandes, Daniel James (Mason Greenwood 56′), Marcus Rashford (Ighalo 79′).
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Chelsea: Willy Caballero, Zouma, Antonio Ruediger, Cesar Azpilicueta, Marcos Alonso, Jorginho, Kovacic (Loftus-Cheek 86′), James, Masson Mount (Pedro Rodriguez 90+1′), Olivier Giroud (Tammy Abraham 80′), Willian (Hudson-Odoi 80′).
Pelatih: Frank Lampard
Comment