AC Milan sukses memetik kemenangan telak di matchday kedua Grup H Liga Europa. Bermain di kandang sendiri di Stadion San Siro pada Jumat, 30 Oktober 2020 dini hari WIB, Milan membungkam Sparta Praha tiga gol tanpa balas.
Tiga gol Rossoneri dicetak oleh Brahim Diaz, Rafael Leao, dan Diogo Dalot. Kemenangan ini membuat Milan berhak atas tiga poin. Milan kini berada di puncak Grup H dengan tabungan enam poin dari dua pertandingan. Sementara itu Sparta Praha berada di urutan buncit karena belum mengemas satu poin pun.
Di laga ini kedua tim melakukan beberapa perubahan dalam starting line-up. Pelatih Milan, Stefano Pioli misalnya, menurunkan Diogo Dalot, Sandro Tonali, Rade Krunic, dan Brahim Diaz sejak menit pertama.
Dengan berbagai perubahan itu Milan tetap mampu menguasai jalannya pertandingan. Puncak performa tuan rumah terjadi di babak kedua dengan hadirnya tiga gol.
“Tim tahu apa yang harus dilakukannya di lapangan dan bagaimana membaca permainan. Kami tampil bagus melawan Roma di mana kami mampu mengendalikan keadaan. Hari ini kami mampu dengan baik memanfaatkan ruang,” beber Pioli usai laga.
Lebih lanjut Pioli mengatakan timnya memiliki banyak pemain. Hal ini membuatnya kesulitan untuk memilih starting line-up yang akan diturunkan sejak awal pertandingan.
“Harus saya akui, semakin sulit untuk memilih starting XI, karena semua pemain bermain dengan sangat baik. Para pemain tampil dengan sangat padu dan sikap itu yang membuat saya memilih mereka untuk bermain.”
Pioli senang bahwa kini timnya memiliki skuad yang dalam. Hal ini membuatnya optimis bahwa timnya berada di jalur positif.
“Kami memang menginginkan punya kedalaman skuad yang dalam. Kini, kita berada di jalur yang benar untuk memanfaatkan hal tersebut,” sambungnya.
Banyaknya opsi pemain membuatnya tidak harus selalu mengandalkan sejumlah pemain seperti Zlatan Ibrahimovic. Pemain senior ini perlu diberikan waktu istirahat. Meski pemain tersebut ingin terus bermain, ia harus mempertimbangkan dengan padatnya jadwal pertandingan.
“Namun, kami masih memiliki pertandingan yang sangat sulit di hari Minggu. Itu keputusan tepat menjaga keseimbangan dari usahan yang telah kami keluarkan,” pungkasnya.
Susunan Pemain AC Milan versus Sparta Praha:
AC Milan (4-2-3-1): Ciprian Tatarusanu; Davide Calabria, Simon Kjaer, Alessio Romagnoli (captain), Diego Dalot; Sandro Tonali, Ismael Bennacer; Samu Castillejo, Rade Krunic, Brahim Diaz; Zlatan Ibrahimovic.
Pelatih: Stefano Pioli
Sparta Praha (4-2-3-1): Milan Heca; Michal Sacek, Ondrej Celustka, David Lischka, Matej Hanousek; Michal Travnik, David Pavelka; Andreas Vindheim, Borek Dockal (captain), Ladislav Krejci; Lukas Julis.
Pelatih: Václav Kotal
Comment